- 1Baca bahasa tubuhnya. Bahasa tubuh bisa menjadi "tanda besar" ketika Anda ingin mengetahui apakah seorang lelaki tertarik atau tidak untuk mengencani Anda. Menariknya, ahli bahasa tubuh percaya bahwa perempuan memiliki sekitar 52 bahasa tubuh untuk menunjukkan ketertarikan pada lelaki, dan laki-laki hanya punya 10.[1] Jika Anda percaya pada teori ini, berarti seharusnya Anda dapat lebih mudah menebak perasaannya! Namun, Anda masih tetap harus mencari tahu beberapa hal, dan juga memastikan Anda tidak menyalahartikan gerakan biasa sebagai tanda cinta – itu bisa jadi sangat memalukan. Beberapa bahasa tubuh yang perlu diperhatikan adalah:
- Ia sering melihat Anda. Bulu matanya sedikit naik saat ia melihat Anda (berlangsung sekitar 1/5 detik). Ia mungkin tidak sadar bahwa ia sangat sering melihat Anda.
- Perhatikan seberapa besar usahanya melihat wajah Anda dan membuat kontak mata.
- Ia sering mencondongkan diri ke Anda. "Penjajahan" area pribadi adalah tanda ketertarikan.
- Lihat arah tangan, kaki, jari kaki, dll. Jika mengarah kepada Anda, ini merupakan indikator bawah sadar atas ketertarikannya pada Anda.
- Ia mulai membenahi penampilan. Ia menarik dasinya untuk merapikannya atau merapikan sweaternya. Mungkin ia menyisir rambutnya dengan tangan untuk merapikannya atau membenarkan tali sepatunya. Melakukan hal ini berulang-ulang mirip dengan tindakan burung jantan yang sedang memamerkan bulunya!
- Lihat cara duduknya. Jika Anda melihat sikap yang agak jantan, seperti duduk dengan kaki terbuka, atau tangan di pinggangnya, ia sedang mencoba menarik perhatian seseorang.
- Jika ia menyukai Anda, Anda mungkin akan melihat ia jarang membalikkan tubuhnya dari arah Anda, sering mencondongkan diri ke arah Anda, dan juga sering melihat Anda. Jika ia membungkukkan pundaknya ketika di dekat Anda, ia adalah pria romantis dan peduli terhadap kata-kata Anda. Jika pinggang dan pundaknya menunjuk ke arah Anda ketika ia duduk, ia pasti memiliki perasaan terhadap Anda.
- 2Perhatikan kontak matanya. Seperti yang telah disebutkan, seseorang yang tertarik pada Anda akan sering melihat Anda, seringkali sembunyi-sembunyi. Ia mungkin akan mencoba melihat mata Anda, atau jika ia malu, menengok ke arah lain jika sadar Anda melihatnya. Untuk menguji ketertarikannya, pandang wajahnya selama empat detik, lalu tengoklah ke arah lain (jangan melihat terlalu lama atau Anda akan merasa canggung). Lalu lihat kembali – jika ia menjaga kontak mata dengan Anda, ia tertarik pada Anda. Jika matanya melihat ke arah mulut Anda, ia pasti tertarik. Jika Anda merasa Anda telah menjaga kontak mata sepersekian detik lebih lama daripada yang biasa Anda lakukan dengan orang lain, atau jika ia dengan cepat mengalihkan pandangannya, maka dia memiliki suatu perasaan terjadap Anda. Di sisi lain, jika ia memutus kontak mata dan melihat ke arah lain, ia tidak tertarik pada Anda.
- Pandangan ke kiri, memandangi wajah Anda, lalu melihat ke kanan adalah tanda ia sangat tertarik pada Anda.[2]
- Hati-hati untuk tidak menyalahartikan laki-laki pemalu yang menghindari kontak mata dengan laki-laki yang benar-benar tidak tertarik pada Anda. Laki-laki pemalu yang tertarik pada Anda akan mencoba mencuri pandang ke arah Anda. Bersabarlah!
- Jika Anda tidak menyukai laki-laki tersebut, mungkin menjaga kontak mata bukanlah hal yang nyaman; segera hentikan dan alihkan pandangan Anda ke tempat lain, seakan-akan Anda sedang mencari orang lain.
- Ketika ia di diekat Anda dan ia mengatakan sesuatu yang lucu dan semua orang tertawa, matanya akan mencari Anda untuk beberapa detik untuk melihat apakah Anda juga tertawa – ini berarti ia sedang mencoba mencari perhatian Anda.
- Pupilnya mungkin membesar jika ia menyukai Anda, namun ini agak sulit diamati, dan Anda mungkin akan terlihat aneh jika memandang matanya terlalu serius. Jika Anda sering bersamanya, hal ini akan lebih mudah diamati.
- 3Dengarkan apa yang ia katakan. Jika ia menyukai Anda dan gugup atau menunggu kesempatan untuk menjadi lebih dekat denganmu, ia mungkin akan mulai berbicara sendiri. Seringkali, laki-laki merasa perlu membuktikan dirinya, khususnya jika Anda berbicara mengenai lelaki lain di dekat dirinya.
- Ukur ketertarikannya dalam kata-kata Anda. Tidak terlalu penting apa yang Anda katakan, namun bagaimana Anda mengatakannya dapat memberitahu Anda tingkat ketertarikannya. Cobalah hal berikut: Membungkuklah ke arahnya dan berbisiklah, dengan pundak Anda hampir menyentuh pundaknya dan katakan sesuatu dengan lembut. Untuk menambah efeknya, letakkan tangan Anda di pundaknya atau punggungnya. Jika ia menggerakkan kepalanya ke arah Anda dan menyentuh Anda atau menjaga kontak mata, ia tertarik pada Anda. Jika ia tidak tertarik, ia mungkin akan mundul atau sangat tidak merespon. Laki-laki yang tidak tertarik bahkan akan mencoba mengusir Anda dari area pribadinya!
- 4Perhatikan ketertarikannya dalam menyentuh dan disentuh. Sentuhan adalah tanda ketertarikan yang penting dalam mengembangkan hubungan dan Anda dapat melihat ketertarikannya dengan memperhatikan bagaimana ia menyentuh Anda dan bagaimana reaksinya terhadap sentuhan Anda. Jika ia menyukai Anda, ia mungkin akan memegang tangan Anda ketika tertawa, menyentuhkan kakinya ke kaki Anda dan tidak menariknya lagi, atau mungkin ia akan memeluk Anda untuk hal-hal kecil, seperti menyambut Anda, menyatakan emosi ketika bercerita, atau hanya karena "Anda terlihat ingin diperluk". Di sisi lain, cobalah menyentuhnya untuk melihat apa yang terjadi – sentuhan lembut di lehernya, atau memegang lengannya dengan tangan Anda, atau memegang tangannya dengan jari Anda setelah bercanda dengannya. Ia tertarik pada Anda jika ia meresponnya dan tidak menarik diri atau jika ia menggerakkan tangannya untuk tetap menyentuh tangan Anda atau kaki Anda. Di sisi lain, jika ia merasa tegang dan menarik tangannya, ia tidak tertarik pada Anda.
- Jika ia adalah seorang yang pemalu, ia mungkin akan sedikit kaget karena ia tidak siap disentuh oleh Anda. Ini tidak berarti ia tidak menyukai Anda, lihatlah apa yang ia lakukan setelahnya.
- Tentu saja, playboy akan sangat suka menyentuh Anda; pastikan ia menyentuh Anda dengan niat baik dengan mengamati bagaimana ia berinteraksi dengan perempuan lain di kelompok Anda.
- Perhatikan apakah ia mencoba trik-trik untuk menyentuh gadis, terutama apabila ia mencobanya lebih sering pada Anda.
- 5Amati kelakukaannya untuk melihat apakah ia memperlakukan Anda berbeda. Jika ia benar-benar tertarik pada Anda, ia mungkin akan mencoba bersikap protektif, atau bersikap "jantan" (setidaknya ia berpikir seperti itu). Lihatlah tanda-tanda seperti ia mendekatkan kursinya ke kursi Anda, meletakkan tangannya di bagian belakang bantu Anda, menanggalkan jaketnya di belakang kursi Anda atau bahkan memberikan jaketnya agar Anda tidak kedinginan.
- Perhatikan bahwa beberapa laki-laki menggoda perempuan lain untuk mencari perhatian Anda. Itu memberikannya kesempatan untuk melihat reaksi Anda, dan membantu dia mengetahui apakah Anda menyukai dia atau tidak. (Ya, ini logika yang aneh, karena mungkin Anda akan merasa kesal atau bingung dan menyerah untuk mendapatkannya!) Namun, Anda biasanya dapat melihat godaan yang seperti itu, jika saat ia sedang menggoda perempuan lain, ia terus mencoba mencuri pandang ke arah Anda. Anda juga bisa berpura-pura pergi ke kamar mandi dan melihat apakah ia masih menggoda teman-temannya. Jika ia segera berhenti saat Anda pergi, ia serius menyukai Anda. Anda juga dapat meminta teman untuk mengamatinya saat Anda pergi.
- 6Perhatikan jika ia tiba-tiba menunjukkan ketertarikan yang tidak pernah dinyatakannya pada hal-hal yang Anda suka dan lakukan. Contohnya, jika Anda menyukai suatu genre musik yang tidak terlalu dia ketahui, ia mungkin akan meminta saran Anda mengenai band atau artis yang bisa ia dengarkan. Atau, ia mungkin akan berusaha mencari tahu jika band favorit Anda bermain akhir pekan ini dan mengatakannya, sambil mungkin mengajak Anda untuk menonton bersama. Dan, jika Anda memperkenalkan dia pada suatu acara TV yang ia tidak terlalu tahu dan tiba-tiba itu menjadi acara favoritnya, ini bisa menjadi tanda ia menyukaimu, khususnya jika ia berusaha mengejar ketinggalannya hanya untuk berdiskusi mengenai plot cerita dengan Anda.
- 7Perhatikan tanda-tanda kegugupan. Tanda-tanda tertawa gugup, telapak tangan yang berkeringat, nafas yang terengah-engah, gelisah, atau bahkan segera mengalihkan pandangannya ketika Anda sadar ia sedang memandangi Anda, bisa menjadi tanda-tanda ketertarikan. Jika ia merasa gugup untuk menarik perhatian Anda, artinya ia berusaha keras dan Anda mungkin dapat melakukan pendekatan sebentar lagi.
- 8Perhatikan teman-temannya. Jika mereka tahu ia tertarik pada Anda, mereka mungkin akan menggodanya ketika Anda berada di dekat mereka, memberikan petunjuk bahwa ia menyukai Anda, atau bahkan mencoba mencari tahu apakah Anda menyukai dia. Pelajari reaksinya terhadap keberadaan Anda, apakah mereka tersenyum? Apakah mereka melihat ke arahnya? Apakah mereka menyeringai, menunjukkan mereka tahu sesuatu yang tidak Anda tahu?
- Hati-hati jika seorang temannya mengisyaratkan bahwa ia menyukai Anda namun seluruh indikasi lain berkata lain. Kadang-kadang teman memiliki alasan lain untuk memastikan hubungan kalian tidak terjadi, termasuk mencoba mempermalukan diri Anda sendiri.
- 9Lihatlah apakah ia meniru-niru Anda. Meniru-niru tindakan orang lain adalah tanda ketertarikan, dan biasanya dilakukan tanpa disadari. Jika Anda memperhatikan bahwa ia sering meniru gerakan Anda, ada kemungkinan besar ia menyukai Anda. Anda dapat mencobanya dengan meniru gerakannya juga, contohnya, menyentuh rambut Anda ketika ia menyentuh rambutnya, memegang wajah Anda ketika ia memegang wajahnya, meniru gaya duduknya, dll. Ini akan memberikan sinyal bawah sadar kepadanya yang berkata "Aku juga menyukaimu!"
- Tanda lain adalah ia selalu mengikutimu; contohnya, jika Anda membeli makan dan duduk di suatu meja dan ia mendekat ke arah Anda, ia mungkin mencoba untuk menjadi lebih dekat dengan Anda. Pastikan dia tidak melakukannya karena tempat yang memang terbatas!
- 10Perhatikan keusilan-keusilannya. Jika seorang lelaki mengusili Anda dengan cara yang menyenangkan seperti seorang teman, ini dapat menandakan ketertarikannya, khususnya jika ia masih muda. Jika ini bukan modus operandinya dengan setiap perempuan yang ia goda, ini bisa menjadi tanda bahwa ia sedang menggunakan rasa humornya untuk menarik perhatian Anda, dengan menggunakan lelucon yang aneh untuk menyembunyikan maksud sebenarnya. Tentu saja, jika ia mengatakan sesuatu yang kejam, dan Anda sangat marah – katakan bahwa ia melukai perasaannya; sebaiknya ia tahu jika Anda tidak menyukai kelakuannya sejak awal.
- 11Jika ia memukulmu pelan sambil bercanda, ini bisa berarti ia menyukaimu. Seorang lelaki mungkin akan menepuk atau memukulmu dengan pelan di lengan sebagai cara yang "jantan" untuk menyentuhmu tanpa terlalu menunjukkan maksudnya. Jika ia sadar Anda tidak menarik diri ketika ia melakukannya, ia mungkin akan menyentuh Anda dengan lebih lembut. Tentu saja, Anda tidak perlu diam jika merasa kesakitan – beritahu dia jika itu menyakitkan! Anda dapat menyelamatkan harga dirinya dengan mengatakan bahwa Anda tidak keberatan ia menyentuh Anda, namun memperingatinya untuk lebih berhati-hati. Dan jika Anda merasa hal ini menyenangkan, berikan ia pukulan balasan.
- Bercanda sambil memukul dapat memberikan sinyal yang tidak pasti. Ini bisa berarti "Aku menganggapmu seperti teman lelakiku yang lain" dan memberikan sinyal friendzone. Lihat apakah ia melakukan hal ini juga ke teman-teman wanita lainnya. Selain itu, jika ia terus berpikir bahwa ini adalah cara yang menyenangka untuk bermain bersama Anda, Anda mungkin akan berhadapan dengan orang yang selalu menunjukkan perhatiannya dengan cara yang kekanak-kanakan; jangan biarkan ia terus melakukannya.
- Jika Anda tidak menyukainya, segera katakan. Anda berhak untuk meminta seseorang untuk berhenti menyakiti Anda, walaupun maksudnya baik.
- 12Perhatikan pujian yang ia berikan. Jika Anda menata rambut atau riasan Anda secara berbeda, dan laki-laki tersebut menyadarinya, ini merupakan tanda yang bagus bahwa ia menyukai Anda. Kebanyakan laki-laki tidak akan menyadarinya, atau jika mereka menyadarinya, mereka tidak akan mengatakan apapun kecuali ia benar-benar menyukai Anda. Setiap pujian seperti "Kamu terlihat cantik hari ini", "Aku suka bajumu", atau bahkan "Kamu menata rambutmu ya? Kamu jadi terlihat cantik." adalah pertanda bahwa ia menyukaimu.
- Catatan: jika laki-laki ini adalah teman baik Anda, pujian tidak berarti ia tertarik pada Anda. Mungkin saja ia hanyalah teman yang baik.
- Tidak seluruh laki-laki dapat memuji Anda secara terus terang, sehingga jangan khawatir jika ia tidak memuji Anda.
- 13Perhatikan jika ia memperhatikan "hal-hal maskulin" pada Anda.Contohnya, gel cukur ayah Anda mungkin terpercik ke baju Anda ketika Anda memeluknya. Laki-laki itu mungkin akan mengatakan "Apakah itu gel cukur di bajumu?" Ini mungkin menunjukkan bahwa ia menganggap aroma gel tersebut berasal dari lelaki lain (bukan ayah Anda!), menandakan ia takut kehilanganmu. Ini juga bisa terjadi jika Anda membawa atau memakai barang yang ia pikir milik lelaki lain.
- 14Jika ia sering berbicara denganmu di dunia maya, mungkin ia menyukaimu. Di dunia maya ada banyak hal yang bisa ia lakukan selain berbincang denganmu, seperti permainan video, bermain dengan temannya, atau menjelajahi situs-situs yang ia sukai… Tentu saja, mungkin saja ini disebabkan karena ia memang suka berbicara, mencoba bersahabat, atau hanya bosan, sehingga jangan langsung menganggap ia menyukai Anda – ini sebaiknya dianggap sebagai indikator tambahan dengan tanda-tanda yang disebut di atas.
- Jika ia menambahkan tanda "x" setelah apapun yang dia katakan kepada Anda, jangan menganggap ia menyukai Anda. Mungkin saja ia menganggap Anda teman yang baik atau memang tersbias mengakhiri percakapan seperti itu.
- Jika ia mengatakan "Aku tahu sesuatu yang kamu tidak tahu", mungkin ia menyukaimu dan bermain tebak-tebakan. Atau mungkin ia hanya melakukan hal yang biasa ia lakukan untuk berbagi sesuatu yang menyenangkan, seperti penemuan planet baru atau penemuan obat kanker, dll. Gunakan konteksnya untuk menilai tindakan-tindakan seperti itu.
- 15Perhatikan apakah ia tiba-tiba sering muncul di tempat Anda berada. Jika ia terlihat tiba-tiba sering muncul di tempat tertentu dan waktu tertentu di mana Anda tidak menduga akan melihatnya, mungkin ia dengan sengaja mencari kesempatan untuk bertemu Anda. Jika ini sering terjadi dalam waktu yang singkat, mungkin ini bukan kebetulan dan ini adalah usahanya untuk lebih sering bertemu Anda.
- 16Respon sinyalnya. Jika ia menunjukkan ketertarikan pada Anda (contohnya, ia selalu tersenyum atau mengatakan halo setiap berpapasan), bersikaplah ramah dan sopan. Jika Anda memutuskan untuk mengencaninya, jangan menunggu terlalu lama untuk memberinya kesempatan untuk berbicara berdua. Di sisi lain, jika Anda tidak tertarik padanya, jujurlah dan katakan Anda senang namun Anda sedang tidak mencari pacar.
Minggu, 22 November 2015
cara mengetahui tanda lelaki suka sama kita
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar